Senin, 13 Juni 2011

Kuliner Jogja


Jogja adalah sebutan pendek dari sebuah kota yang bernama lengkap Yogyakarta. Dalam bahasa Jawa disebut Ngayoja, diduga berasal dari kata Ayodia. Kota perjuangan, kota pelajar/mahasiswa, kota budaya, kota bersejarah, yang sekaligus ingin kami tampilkan sebagai kota kuliner.

Jogja memiliki peta kuliner yang luar biasa. Ciri-ciri kuliner tradisional Jogja yang gurih, manis, dan mantap, telah dikenal secara luas. Gudeg, brongkos, dan baceman, mungkin merupakan andalan kuliner Jogja. Tetapi, makanan generik lainnya pun - seperti soto dan sate - hadir di Jogja dengan penampilannya yang khas dan unik.

Untuk urusan makan-makan, Jogja nggak ada matinye. Makanan juga merupakan alasan utama yang membuat Jogja hidup dan berdenyut selama 24 jam. Sepanjang hari dan malam, selalu ada tempat makan asyik yang dapat dijadikan sasaran. Ibaratnya, setengah warga Jogja sibuk masak-masak, sedangkan setengahnya lagi sibuk makan-makan.

Kenyataan sejarah Jogja yang pernah menjadi ibu kota Republik Indonesia selama masa hijrah (1946-1949), juga membuat kota ini memiliki sifat-sifat nasional dalam banyak hal - termasuk kulinernya. Ini juga diperkuat dengan kehadiran mahasiswa dari seluruh penjuru Indonesia yang belajar di Jogja dan akhirnya "memboyong" pula berbagai makanan khas dari kawasan-kawasan Indonesia lainnya.

Di bidang kuliner, ekonomi kreatif bukanlah hal yang baru. Begitu banyak penjaja makanan yang secara kreatif menghadirkan kuliner baru dan kini menjadi populer di Jogja. Semua ini memeriahkan pelangi kuliner di kota besar berlatarbelakang budaya Jawa ini.

Sebagai kota pelajar/mahasiswa, Jogja juga dikenal sebagai kota yang tidak pernah tidur. Selama 24 jam, selalu saja ada aktivitas yang dapat dilakukan di Jogja. Dan semuanya terjadi tanpa terburu-buru. Denyut Jogja yang alon-alon angger kelakon (pelan-pelan asal tercapai) dan penuh kenikmatan khas ini memang harus dialami sendiri. Dengan kata lain, kapan pun Anda merasa lapar, selalu saja ada tempat makan yang siap memenuhi keperluan Anda.
Ditulis oleh: Gitaci
Terimakasih telah berkunjung, Semoga artikel di atas bermanfaat untuk anda, jika ada pertanyaan, kritik dan saran silahkan tulis komentar anda di bawah. Terimakasih...

0 komentar:

Poskan Komentar

Silahkan beri komentar anda dengan bijak dan jangan sampai komentar anda masuk dalam kategori {COMMENTS SPAM}. Thanks

 

statistik blog